Alumni Career Sharing Inang Winarso

January 14, 2023 1:20 pm Ditulis oleh Comments Off on Alumni Career Sharing Inang Winarso

Universitas Padjadjaran Proudly Presents:

ALUMNI CAREER SHARING

Siapa nih yang penasaran dengan perjalanan para Alumni Unpad yang sudah lulus?

Yuk langsung aja kita simak perjalanan Inang Winarso

Saya Inang Winarso, alumni Program Studi Antropologi FISIP Unpad angkatan 1984. Saat ini saya menjabat sebagai Direktur Eksekutif di Yayasan Kemitraan Indonesia Sehat (YKIS). Sebelum berada di posisi saya sekarang, saya pernah menjadi Fields Officer di Johns Hopkins University Centre for Communication Program (JHU CCP) di tahun 2000. Saya merumuskan Program SIAGA (Siap Antar Jaga) termasuk Suami SIAGA, Warga SIAGA, Bidan SIAGA untuk menurunkan Angka Kematian Ibu dan Anak dan diadopsi oleh Kemenkes sebagai program nasional. Tahun 2006, saya bekerja sebagai National Technical Officer Ausaid mencetuskan gerakan Dekriminalisasi Pengguna Narkoba dan diakomodasi di pasal 55 dan 54 UU Narkotika no.35 th 2009. Kemudian di tahun 2010, saya bekerja sebagai Asisten Deputi Program Komisi Penanggulang AIDS Nasional membuat program Warga Peduli AIDS (WPA) yang diadopsi oleh Komisi Penanggulangan AIDS di Provinsi dan Kab Kota. Di tahun 2018, saya menjabat sebagai Ketua Pengda Jawa Barat Asosiasi Antropologi Indonesia mendampingi penyusunan Pokok Pikiran Kebudayaan Daerah (PPKD) Kabupaten Kota di Jawa Barat dan Jawa Tengah. Dan akhirnya di tahun 2021 sampai sekarang, saya menjadi Direktur Eksekutif di YKIS. YKIS bersedia menjadi tempat magang atau praktik mahasiwa, untuk memperdalam masalah kesehatan masyarakat dari perspektif budaya, sosial, ekonomi, komunikasi, hukum dan klinis. Pesan saya bagi mahasiswa dan alumni Unpad, terapkan ilmu yang diperoleh dari Unpad dimanapun kalian berkarya.
Bagi mahasiswa atau lulusan Unpad yang ingin mengetahui lebih lanjut mengenai Yayasan Kemitraan Indonesia Sehat, silahkan kunjungi website www.ykis.org atau akun instagram @ykis_official dan facebook Yayasan Kemitraan Indonesia Sehat.

Jadi bagaimana Unpaders? Pasti sudah lebih tercerahkan kan sekarang tentang apa yang harus kalian lakukan setelah lulus? Semoga bermanfaat ya Unpaders! Sampai bertemu di kesempatan selanjutnya!

Pusat Pengembangan Karier Unpad
Website: cdc.unpad.ac.id
Instagram: @karier.unpad
Line OA: @kdm8173r
LinkedIn: Pusat Pengembangan Karir Universitas Padjadjaran

(20)


Kategori: ,

Comments are closed here.